Polri Untuk Masyarakat, Kapolsek Pantee Bidari Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan

Berita268 Dilihat

ACEH TIMUR– Dalam menggemakan dan mencari keberkahan di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolsek Pantee Bidari, Polres Aceh Timur Polda Aceh, Ipda Saiful Bahri, S.H. melaksanakan kegiatan pemberian bantuan berupa sembako dan tali asih kepada warga kurang mampu, Rabu, (19/03/2025) sore.

Pemberian bantuan diserahkan langsung oleh Kapolsek yang dikemas melalui kegiatan Safari Ramadhan di wilayah hukum Polsek Pantee Bidari.

banner 400x130 banner 400x130

Kapolsek menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dalam hal ini Polsek Pantee Bidari terhadap masyarakat, khususnya yang membutuhkan perhatian.

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan kebahagiaan bagi penerimanya,” kata Saiful.

Menurutnya, di bulan Ramadhan yang mulia ini, merupakan kesempatan yang baik untuk dijadikan ladang berkah bagi kita semua dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

“Dan ini adalah bukti nyata bawa Polri Untuk Masyarakat.” Ungkap Kapolsek Pantee Bidari Ipda Saiful Bahri, S.H. (S3M).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *